NESTAPA HATIOleh Putri K
Tiada kata yang bisa terucap
Jeritan hati yang tak bisa terdengar
Rasa yang terpendam tak pernah terungkap
Entah dari mana kau sudah tau akan rasa ini
Namun kau tak pernah tau
Rasa ini terpendam berapa lama
Ku pendam rasa ini saat masih dekat denganmu
Setahun yang lalu
Semua sirna setelah kau dengannya
Andai kau tau
Namun kau tak akan pernah tau
Sebuah harapan yang tersimpan dalam hati
Dan harapan yang ternyata hanyalah mimpi
Kini semua telah berakhir
Semua sudah selesai
Tak pernah kubayangkan akan seperti ini
Entah apa yang kurasakan akan kata-kata itu
Mungkin inilah nestapa hati
Hati yang sulit untuk jujur
Ku ingin menangis namun hati marasakan hal lain
Dan atas kata-kata sekian dan terima kasih