RINTANGAN MENGHALANG
Oleh Wahyu
Hari-hari ku penuh warna saat kau masih bersamaku
Aku merasa kuat dan siap menghadapi apapun yang terjadi dalam hidupku
Senyummu selalu menghiasi langkahku
Cukup jauh jalan yang harus ku tempuh agar aku bisa menemukanmu
Mungkin kau takkan pernah tau
Dan aku pun tak ingin kau tau agar suatu hari nanti bisa ku ceritakan padamu
Tentang caraku menemukan dirimu
Sayang.. kita terpisah oleh jarak yang jauh
Aku butuh waktu.. aku butuh waktu yang panjang untuk sampai di tempatmu
Aku butuh keyakinan agar tak ada keraguan yang mengganggu
Aku masih ingin mencari jati diriku
Aku masih ingin memahami dalam impianku
Aku berjalan bagai menyusuri jalan yang penuh bebatuan
Aku terjatuh dan bangun demi untuk dirimu
Aku berjalan sendiri bagai melewati hutan rimba tanpa penghuni
Aku tersesat dan membuat perjalananku semakin lambat
Di waktu malam yang panjang aku lelah berjalan
Sekujur tubuhku dingin di basahi oleh tetesan hujan
Tak ada tempat ku berteduh
Tak ada tempat ku mengadu untuk mengatakan saat ini aku merindukanmu
Ya.. selama ini aku mencarimu
Hingga ku terjatuh ,tersesat dalam kedinginan
Aku berjalan sendirian..
Aku berjuang sendiri disini
Di jalan ini.. di tempat ini..
Lelah kaki ku melangkah membuat nafasku terengah-engah
Aku takut waktu semakin berlalu meninggalkan ku tanpa dirimu
Aku takut aku tak bisa menemukanmu
Kau selalu memintaku untuk datang
Tapi kau tak dampingi hatiku dalam perjalanan
Aku lemah dan tak dapat berkata
Tapi saat itu kau ada dimana..
Katamu kau slalu menunggu ku sampai ku datang
Entah itu berapa tahun lamanya
Aku percaya saja pada setiap ucapanmu
Namun kini pada akhirnya kau berpaling meninggalkanku
Apalah arti setiamu selama ini
Apalah arti waktu yang ku jalani selama ini
Semua itu hanya perjalanan yang tak berarti
Perjuangan ku hanya sia-sia sampai disini