SENJA
Oleh Mely Dwi Wulandari
Kilau jingga menyejukkan mata
Kala sang surya mulai kembali ke peraduannya
Mata senja berlinang jingga
Saat lambaian senja meninggalkan dunia
Senja ...
Karya Tuhan mempesona
Yang selalu membuatku menitikan air mata
Karya Tuhan
Yang selalu bisa membuatku menangis
Kala melihatnya
Aku menyukai senja
Sama seperti aku menyukaimu
Aku selalu menunggu senja
Sama seperti aku yang selalu menunggumu
Dirinya selalu bisa memberi inspirasi
Ditambah dengan hangatnya secangkir kopi
Yang menemani syahdunya senja kali ini