RINTIHAN HATI DISUBUH HARIOleh Rida Shofi
Tergetar hatiku selalu
Saat lantunan ayat-ayat suci itu berkumandang
Serasa menyayat-nyayat qolbu
Tetesan air mata berderai
Mengingatkanku akan semua dosa-dosaku yang tlah lalu
Terasa hina dihadapanMu
Ingin kulukis sejarah baru
Dimana takkan ada lagi kepalsuan
Yang selalu kupermainkan dan kupertontonkan...
Mengabaikan semua perasaan
Demi satu kepuasan
Oh Tuhan...
Kembalikan rohku yang suci
Seperti bayi yang pertamakali diadzani
Jangan biarkan kusemakin terperosok jauh dalam kubangan dosa
Agar tak banyak lagi hati yang tersakiti dan menderita...
Semoga !!