LAYUOleh Gun Tari
Bunga yang dulu pernah kuberikan kepadamu
kini telah layu,
Daun yang mulai mengering
dan akan jatuh bersama kelopak yang haus akan ketulusan
Ingatlah !
Ini semua terjadi karena keegoisan hatimu
Wahai kasih !
Apakah engkau sudah lupa dengan janji yang dulu pernah terucap?
Dan kini,
engkaupun telah memilih pergi meninggalkan aku
Hanya sebuah luka yang menjadi kenang
Dan tak mudah untuk disembuhkan