ASTAGFIRULLAHOleh Azwar Rasmin
Sulit kupahami
Susah kumengerti
Senyummu mendiamkanku lama
Membuatku berkhayal
Indah dalam keintimanmu
Apakah aku salah
Ataukah kamu yang salah
Atau kita berdua mau salah
Berharap salah menghampiri kita
Demi birahi yg sama kita inginkan
Jangan, jangan sampai tidak
Setan berbisik membujukku
Jangan, jangan sampai terjadi
Malaikat berbisik melarangku
Sungguh aku hampir tak kuasa
Untunglah kau segera beranjak pergi
Tanpa tahu apa alasanmu
Yang kutahu aku tadi istigfar
Saat malaikat berbisik melarangku
Kupejamkan mata dan kuucapkan
Astagfirullahi al Adzhim
Azwar Rasmin